Sabtu, 12 Mei 2012

Makna dan Arti Logo IB Syariah

Logo iB secara resmi mulai digunakan pada 2 Juli 2007 .Logo iB mempunyai makna yang mendalam. Hal ini terlihat pada bentuk dan perpaduan warna yang digunakan yang kesemuanya mengandung arti.
Logo iB mencerminkan kristalisasi nilai-nilai keseimbangan, keteraturan dan kesempurnaan. Sebagaimana kita ketahui bersama, bahwa sepanjang perjalanan zaman, manusia sangat mengagumi keteraturan semesta ciptaan Tuhan. Kemudian manusia berusaha mengintepretasi ke-Mahasempurnaan disain dan rancangan tersebut melalui bentuk-bentuk geometris yang memadukan guratan seni dan kecermatan ilmu pengetahuan. Pencarian terhadap kesempurnaan itu teraktualisasi dalam beragam bentuk geometris yang mencoba untuk menyerap aspek-aspek keseimbangan, keteraturan, presisi matematis dan perubahan yang terus menerus menuju keparipurnaan.
 
Berikut ini penjelasan detail dari Logo IB:
Ornamen Grafis:
Bentuk dari kristalisasi nilai-nilai keseimbangan, keteraturan, presisi matematis dan perubahan yang terus-menerus menuju keparipurnaan.
Warna:
Biru mewakili profesionalitas dan integritas.
Merah mewakili kedinamisan.
Jingga mewakili kehangatan yang mencerminkan pribadi yang ramah dan rendah hati.
Hijau mewakili suatu hasrat yang terus tumbuh dan berkembang.
Putih mewakili sistem perbankan yang bersih dan transparan selaras dengan prinsip syariah.

“iB adalah islamic bankink, dan huruf i kecil mensiratkan bahwa islam harus tampil secara humble (rendah hati) ”. Islam dalam islamic banking, ditampilkan secara lembut, halus dan rendah hati. Ia menyejukkan, bukan menakut-nakuti. Ia mendamaikan, bukan membuat gelisah. Ia halus dan lembut, bukan teriak - teriak yang memekakkan telinga. Ia rendah hati, bukan membusungkan kesombongan. Ia bisa menghargai, bukan memurkai atau menistai. Itulah mengapa i-nya iB pake huruf kecil.

Selasa, 17 April 2012

Referensi Jurnal Ilmiah

Dalam melakukan penelitian ilmiah banyak sumber atau referensi yang dibituhkan, salah satunya adalah jurnal. Jurnal menjadi referensi utama yang paling vital, setelah itu baru bisa dilanjutkan atau ditambahkan dengan sumber lain yang terkait. 





Berikut ini adalah beberapa referensi jurnal ilmiah baik yang berbayar maupun gratis : 
  
BERBAYAR
  1. IEEE Computer Society Digital Library (student member $61/tahun)
  2. ACM Digital Library (student member $42/tahun)
  3. Elsevier.Com (cukup banyak jurnal dari universitas di Indonesia )
  4. EBSCO (cukup banyak jurnal dari universitas di Indonesia )
  5. Science Direct (cukup banyak jurnal dari universitas di Indonesia )
  6. Proquest (cukup banyak jurnal dari universitas di Indonesia)
GRATIS
  1. Citeseer (ribuan paper jurnal bidang computer science)
  2. Directory of Open Access Journal
  3. PubMed Central (free digital archive of biomedical and life sciences)
  4. Google Scholar (citation index, abstak dam fulltext)
  5. Mirror Scientific Data di LIPI (mirror di LIPI untuk jurnal ilmiah internasional)
  6. DBLP Bibliography
  7. Libra Academic Search
  8. JSTOR Scholarly Journal Archieve
  9. Biomed Central (the Open Access Publisher)
  10. Highwire Press Stanford University
  11. UC Berkeley on iTunes U (Materi kuliah gratis dari UC Berkeley)
  12. MIT Opencourseware (Materi kuliah gratis dari MIT)
  13. Patent Searching (Pencarian Dokumen Paten)
  14. Ilmukomputer.Com (mulai banyak paper ilmiah yang diupload)
  15. Repec 

Jumat, 13 April 2012

Free Download Film The Messenger : The Story of Islam

Disutradarai Oleh : 
- Mousthapa Akkad
Dibintangi oleh: 
- Anthony Quinn - Hamza
- Irene Papas - Hind
- Michael Ansara - Abu Sufyan
Dibantu oleh: 
- Johnny Sekka- Bilal ibn Ribah
- André Morell - Abu-Talib
- Wolfe Morris - Abu-Lahab
- Rosalie Crutchley - Somaya
- Damien Thomas - Zaid

Kisahnya  yaitu tentang awal mulanya agama Islam yang dibawa oleh Nabi Muhamad SAW yang bersumber pada kitab-kitab para ulama terdahulu.
Dikisahkan pada abad ke-7. Mohammad SAW mulai mensyiarkan Wahyu Allah SWT di Mekkah. Hal ini tentunya mendapat tentangan dari kaum Quraisy yang menguasai Mekkah pada waktu itu, dikarenakan agama dan keyakina yang dianut oleh penduduk Mekkah pada waktu itu sangatlah bertentangan dengan dengan ajaran (agama) yang dibawa oleh Nabi Muhammad.

Tekanan demi tekanan yang terjadi terhadap pengikut ajaran Islam pada waktu itu semakin menjadi-jadi, bahkan semakin melampui batas prikemanusiaan, sampai akhirnya, Mohamad SAW diperintahkan oleh Allah SWT untuk berhijrah ke kota Medinah.

Fitnah makin gencar dilancarkan terhadap pengikut Islam dan kemudian turunlah Firman Allah SWT untuk memerangi kaum kafir Quraisy. Pasukan Islam dipimpin Hamzah, sedangkan Kaum Quraisy dipimpin Abu Sofyan. Perang Badarpun terjadi, dan Alhamdulilah kemenangan berada pada pihak Muslim.

Namun pihak Muslimin mengalami kekalahan juga pada perang berikutnya yaitu Perang Uhud, disini pihak Muslimin menderita kekalahan.

Setelah terjadi permusuhan diantara mereka tidak mencapai titik temu beberapa bulan lamanya , maka kemudian perjanjian damaipun dibuat.

Pada masa perdamaian inilah, Banyak diantara para kaum Quraisy yang terketuk hatinya oleh dakwah yang disyiarkan oleh Mohammad SAW, meninggalkan agama paganisme yang selama ini mereka anut , dan mengikuti ajaran tauhid. Ajaran yang bersumber pada kallamullah.

Akhirnya datanglah perintah Allah SWT kepada Mohammad SAW untuk kembali ke Mekah, mengembalikan Ka’bah menjadi Baitullah (Rumah Allah SWT) serta merobah akhlak & pola hidup Jahiliyah masyarakat Arab


DOWNLOAD LINK

SUBTITLE

Senin, 26 Maret 2012

Makanan yang Enak Dimakan Saat Hujan

Setiap kali hujan datang banyak orang yang bertanya-tanya "hujan-hujan gini enaknya ngapain ya?" , jadi bingung sendiri. Sebenarnya banyak hal menyenangkan untuk kita lakukan dan menikmatinya saat hujan, tapi kalo untuk urusan makanan berikut ini adalah makanan yang enak dimakan saat hujan.


1. Gorengan
Gorengan menjadi makanan favorit beberapa orang saat hujan, apalagi kalo gorengannnya masih anget pasti nikmat sekali. Selain karena harganya yang murah kia juga  tidak perlu repot-repot, biasanya banyak abang-abang yang jualan gorengan di pinggir jalan, tapi kalo mau repot ya bikin aja sendiri.

Aneka Gorengan


Tempe Goreng


Lumpia


Goreng Singkong


Combro


Combro lagi


2. Mie Rebus
Mie rebus juga enak untuk dimakan saat hujan apa lagi mie rebusnya komplit pake sawi, telur, dan lain lain. Atau bisa juga beli di warkop rasanya khas banget.

Mie Rebus Komplit


Mie Rebus Sederhana


Mie Rebus


3. Bakso
Makanan yang satu ini sudah terkenal di seantero indonesia, sudah jelas banyak orang yang suka. Cocok banget dinikmati saat hujan.

Bakso


Bakso 2


Bakso Pedas


Bakso Mantab


4. Kue Putu
Mungkin kue ini belum banyak yang tahu, tapi kalo sekali cicipin pasti ketagihan. Biasanya penjual putu punya suara khas "ttuuuuuuuu......" ya begitulah. kalo bakso kan suaranya "ting ting ting".

Putu


uenak


Proses Pembuatan


5. Jagung Bakar
Jagung bakar sangat pas dijadikan menu penutup, lebih enak lagi ditambah bumbu agar rasanya bervariasi, bisa rasa keju, rasa barbeque, rasa pedas dan Rasah Mbayar.

Jagung Bakar


Lagi dibakar


dipanggang


Siap santap


Tambahan

pelengkap


Terakhir


Terakhir kali

Senin, 19 Maret 2012

Free Download Yoru no pikunikku / Night Time Picnic (2006)

Informasi FIlm
Judul Film : Yoru no pikunikku/Night Time Picnic
Pemeran  : Mikako Tabe, takuya Ishida
Genre  : Adventure, Romance, Comedy
Rilis  : 2006
Asal  : Jepang
Bahasa  : Jepang (sub Eng)

Sinopsis : 
Pernahkah anda berjalan kaki sejauh 80 Km selama 24 jam? melelahkan, mungkin kata itu yang akan tersirat. Hal berbeda  akan anda rasakan setelah menonton Yoru no Pikuniku. Takako (Mikako Tabe) dan You (Takuya Ishida) adalah teman sekelas yang tidak saling bertegur sapa. Pangkal kekakuan hubungan mereka adalah sebuah rahasia keluarga. Di tahun terakhir masa SMU mereka, keduanya mengikuti tradisi sekolah untuk yang terakhir kalinya. Tradisi tersebut yaitu berjalan sejauh 80 Km  selama 24 jam. Tak hanya sekedar perjalanan, tradisi itu dijadikan sebagai momen untuk menguji kekuatan, keberanian bahkan menyelesaikan sebuah masalah yang lama tersimpan, seperti yang dilakukan Takako. Banyak hal yang dialami sepanjang perjalanan : manisnya persahabatan, cinta dan terbongkarnya sebuah rahasia. Film ini diangkat dari sebuah novel karya Riku Onda yang terinspirasi oleh festival jalan kaki sejauh 70 Km.  Berbeda dengan genre film remaja lainnya, Yoru No Pikuniku menghadirkan cerita yang sederhana namun segar dan menyentuh. Karakter-karakter yang dihadirkan pun sangat mendekati karakter remaja pada umumnya sehingga dekat dengan kehidupan penonton. Masahiko Nagasawa memang tidak terjebak dengan pasar, yang umumnya menginginkan cerita percintaan antara si tampan yang kaya dan si tomboy yang miskin yang banyak digandrungi kaum remaja saat ini. Nagasawa telah membuktikan bahwa  karakter yang ia hadirkan mampu menyentuh dan menghadirkan inspirasi.

Download Links

Keterkaitan Peradaban Muslim dengan Buku Luca Pacioli

Pada tahun 1494, seseorang berkebangsaan italia yang bernama Luca Pacioli, menerbitkan buku dengan judul summa de arithmetica, proportioni  et prportionalita (segala sesuatu tentang aritmetika,geometrid an proporsi).
Melalui buku ini, Luca Pacioli dianggap sebagai orang pertama yang menggagassistem buku berpasangan (double entri bookeeping), yaitu sistem buku berpasangan dimana sisi kiri dan sisi kanan atau sisi debet dan sisi kredit harus sama atau seimbang atau dengan kata lain pencatatannya harus dilakukan dua kali (double) yaitu pada kedua sisi.
Sisitem tersebut dianggap sebagai revolusidalam seni pencatatan dalam bidang ekonomi dan bisnis. Akan tetapi banyak pertentangan di kalangan peneliti tentang sejarah akuntansi di dalam buku summa de Arithmetica yang dibuat pacioli, diantaranya adalah :


  • Have (1976) dalam Zaid (2001) beranggapan bahwa perkembangan akuntansi sebagaimana ditulis oleh Luca Pacioli tidaklah terjadi di Republik Italia kuno. Yang terjadi adalah italia mengetahui tentang akuntansi dan ilmu itu sampai pada mereka dari bangsa lain. Dalam buku luca paciolitentang hanyalah bagian dari apa yang ada pada saat itu, yang beredar di antara guru dan murid sekolah aritmetika dan perdagangan. Dengan demikian, Luca Pacioli bukanlah penemu melainkan pencatat terhadap apa yang beredar saat itu.
  • Wolf (1912) dalam Zaid (2001), mengemukakan bahwa pada akhir abad ke-15, eropa sedang terhenti perkembangannya dan tidak dapat diharapkan adanya kemajuan yang berarti dalam metode akuntansi.
  • Heaps (1895) dalam Zaid (2001), mengemukakan bahwa bookkeeping pastilah dipraktikkan pertamakali oleh para pedagang  dan ia beranggapan bahwa mereka berasal dari mesir.
  • Ball (1960) dalam Zaid (2001), menyatakan bahwa buku pacioli didasarkan pada tulisan Leonard of Piza,  orang eropa pertama kali menrjemahkan buku Aljabar yang ditulis dalam bahasa arab, uang berisikan dasar-dasar bookkeeping.
Dalam sejarah Islam, lebih satu abad sebelum buku luca pacioli diterbitkan,  telah ada manuskrip tentang akuntansi yang ditulis oleh Abdullah bin Muhammad bin Kiyah Al Mazindarani  dengan judul Risalah Falakiyah Kitab As Siyaqaat pada tahun 1363 M. Beberapa kaidah dalam manuskrip tersebut yang terkait dengan praktik double entry adalah sebagai berikut:
  • Harus mencatat pemasukan di halaman sebelah kanan dengan menncatat sumber-sumberpemasukan tersebut.
  • Hasrus mencatat pengeluaran di halaman sebelah kiri dan menjelaskan pengeluaran pengeluarantersebut 
Beberapa ahli sejarah barat menyimpulkan bahwa masyarakat uang dimaksud oleh Luca Pacioli dalam bukunya adalah  masyarakat dan bahkan pemerintah italia. Pendapat ini dipandang bertentangan dengan fakta terkait mengenai tidak operasionalnya angka romawi untuk digunakan Dalam praktik akuntansi yang sedemikian maju. Sementara, masyarakat muslim pada saat itu telah mengembangkan penggunaan angka nol, yang kemudian disebut dalam dunia akademik sebgai angka arab,mengembangkan berbagai bidang ilmu pengetahuan dan teknologi.  Salah satu ilmu pada saat itu yangpaling menonjol adalah ilmu matematika yang dikenal dengan bidang aljabar.


Jumat, 16 Maret 2012

Cerdas Memilih Toilet

Bicara soal toilet pasti semua orang membutuhkannya oleh karena itu posting saya kali ini tentang cerdas memilih toilet dapat bermanfaat.
Pada awalnya, kloset diciptakan untuk mempermudah orang membuang air besar tanpa harus mencari sungai. Ide utamanya adalah membuat tempat privat di mana orang bisa membuang kotoran dan menyiramnya hingga kotoran itu terbawa air bilasan menuju saluran pembuangan. Tapi seiring perkembangan zaman, kloset juga didesain menyesuaikan kebutuhan kenyamanan penggunanya.


Saat ini Hampir sebagian besar kantor, mall dan rumah di kota-kota besar sudah menggunakan toilet duduk. walaupun ada sebagian yang mempertahankan toilet jongkok, entah karena selera atau alasan lain. Jika dilihat dari desain memang toilet duduk tampak lebih mewah dibandingkan dengan toilet jongkok. tapi sebenarnya Mana yang lebih sehat toilet duduk atau toilet jongkok?

Belakangan ini, banyak orang lebih memilih menggunakan toilet duduk dibandingkan toilet jongkok. Sehingga bisa berlama-lama duduk di toilet sambil membaca surat kabar atau bermain gadget, hal ini bukan lagi kebiasaan yang aneh untuk dilakukan.  Tapi kebiasaan berlama lama ini juga memiliki dampak yang tidak baik, terutama kaitannya dengan kesehatan.Penggunaan toilet duduk yang berawal dari negara-negara barat dianggap menjadi trend yang kemudian di ikuti negara-negara lain, termasuk di negara kita indonesia. sudah sejak dahulu menjadi kebiasaan orang indonesia selalu menganggap bahwa produk atau hal-hal yang kebarat-baratan adalah sesuatu yang bagus, keren dan terbaik.

Kembali ke toilet, Bagi orang barat toilet duduk identik dengan sanitasi pembuangan kotoran yang tepat  dan menurunkan penyakit yang terkait dengan diare dibandingkan dengan toilet jongkok. Toilet duduk juga kerap diidentikkan dengan mudahnya penyebaran virus atau bakteri yang bisa menginfeksi organ reproduksi.
Mungkin diantara kamu sudah mengetahui hubungan antara kebiasaan mengejan dengan pembentukan hemorrhoid atau wasir. berdasarkan riset yang dilakukan di eropa dan amerika menunjukkan pengaruh posisi duduk yang mereka terapkan  ternyata berpengaruh pada peningkatan kemungkinan terjadinya wasir dan kanker usus besar.  kedua penyakit ini lebih jarang ditemui di negara-negara afrika, mediterania, dan asia yang menggunakan toilet posisi jongkok.  toilet duduk semula digunakan oleh golongan ningrat kerajaan inggris. setelah meluas seakan toilet ini adalah toilet kelas atas.  setelah diteliti peningkatan kemungkinan wasir dan kanker kolon ini karena posisi duduk tidak bisa membersihkan secara tuntas isi perut.  posisinya tidak selurus posisi jongkok


Toilet duduk
Toilet ini sangat baik digunakan pada orang yang telah mengalami penurunan fleksibilitas dan kekuatan otot, kelebihan berat badan serta orang yang keseimbangannya buruk. Toilet duduk juga mencegah kontak langsung dengan bau dan kutu saat tersambung ke limbah saniter yang tepat. Keburukan dari toilet ini adalah memicu beberapa masalah medis seperti wasir,  panggul prolapse (turun panggul) pada perempuan, radang usus buntu, inkontinensia, masalah prostat dan disfungsi seksual. Selain itu toilet duduk diduga bisa menjadi tempat penyebaran bakteri atau virus yang dapat menginfeksi manusia seperti dermatitis atau iritasi kulit

Setiap kali kita membuang air di beberapa tempat, entah mall atau di mana kek, sering saya harus membuang air besar di toilet dengan tipe duduk. Duh, kenapa sih harus disediakan tipe duduk? apa supaya terlihat lebih modern sehingga pada memakai toilet duduk?. bagi oarang yang sudah terbiasa dengan toilet jongkok pasti akan merasa risih ketika menggunakan toilet duduk. 
Sekarang coba anda bayangkan sebelum kita menggunakan toilet duduk pasti sebelumnya sudah ada yang memakainya. Kemudian bayangkan bagaimana kulit pantat kamu bersentuhan dengan bibir toilet, yang pasti juga telah tersentuh oleh berbagai macam jenis kulit lain. belum tentu kulit yang lain itu bersih, bagaimana jika terkena penyakit kulit?

Mungkin jika kamu risih dengan toilet duduk bisa mengatasinya dengan cara seperti ini ...hehehe
Toilet jongkok
Salah satu peneliti pernah mengungkapkan bahwa toilet duduk sangat bagus untuk mencegah wasir, mengurangi tekanan yang diperlukan saat buang air besar serta mengobati sembelit.  pendapat yang menganggap bahwa toilet duduk lebih bermartabat dibanding toilet jongkok adalah salah. Orang yang menggunakan toilet jongkok lebih baik dalam hal mengembangkan otot kaki dan punggung.  Toilet jongkok juga memberikan keuntungan mencegah kontak langsung antara permukaan toilet dengan tubuh,  hal ini bisa mencegah penularan berbagai penyakit atau infeksi.

Kerugian dari toilet ini adalah tidak bisa digunakan oleh semua kalangan, terutama orangtua, orang cacat atau obesitas karena akan menimbulkan rasa tak nyaman.  Selain itu toilet jongkok diduga bisa memicu timbulnya artritis dan meningkatkan tekanan pada lutut. Tapi hal ini bisa dicegah dengan meletakkan sepenuhnya kedua telapak kaki di lantai dan postur tubuh yang tepat. Hal terpenting yang harus diperhatikan adalah sistem sanitasi serta pengelolaan limbah yang baik untuk menghindari kontaminasi tanah dan air. Karena sanitasi yang buruk bisa menjadi salah satu penyebab utama penyakit dan kematian bayi di beberapa negara berkembang.

Dari sisi kesehatan, seharusnya orang yang menggunakan toilet jongkok lebih sehat dari pada yang menggunakan toilet duduk.  karena penggunaan toilet duduk yang terlalu sering akan membuat orang mudah terkena wasir.  Posisi orang BAB dengan duduk membuat usus besar tertekuk, dan untuk bisa mengeluarkan kotorannya, maka harus melakukan mengejan. Karena proses seperti itu diulang-ulang, maka akhirnya kemungkinan terjadi wasir juga akan lebih besar.  Oles sebab itu, mengapa di negara-negara asia dan Afrika jarang ditemukan orang terkena wasir dibandingkan orang Eropa dan Amerika.  Maksudnya jarang di sini bukan berarti sedikit, namun di bandingkan orang barat sana peluang orang indonesia terkena wasir lebih kecil mengingat orang-orang di kawasan ini terbiasa menggunakan toilet jongkok. memang penggunaan suplemen dan serat makanan untuk memperlancar proses kotoran itu memang penting. Toilet jongkok saat ini lebih direkomedasikan daripada toilet duduk, terkait dengan tingkat kejadian penyakit kolorektal. Beberapa keuntungan yang diperoleh dari posisi jongkok antara lain:
  • Lebih memungkinkan pengeluaran kotoran lebih cepat, lebih mudah dan lebih bersih daripada posisi duduk. Kondisi ini bisa mencegah stagnasi feses pada tempat-tempat tertentu dalam kolon, yang merupakan faktor utama penyebab kanker kolon, apendiksitis dan penyakit radang usus.
  • Posisi jongkok juga dapat melindungi dasar panggul dan persarafan panggul yang mengendalikan prostat, kandung kemih dan uterus dari ketegangan dan kerusakan.Katup antara usus halus dan kolon dapat menutup rapat, kondisi yang tidak bisa diperoleh pada posisi duduk sehingga memungkinkan masuknya feses dari kolon ke usus halus.
  • Posisi relaksasi otot puborektalis meluruskan posisi rektum dan anus hingga kolon dapat dibersihkan dengan mudah, tanpa banyak mengejan. Dalam posisi rektum dan anus yang lurus tersebut feses bisa lebih mudah bergerak turun dengan bantuan gaya gravitasi.
  • Paha yang menekan perut bagian bawah pada posisi jongkok dapat memberi tahanan pada kolon, hingga dapat mencegah hernia. Pemulihan yang efektif untuk penderita hemorrhoid. Untuk wanita hamil, posisi jongkok menghindari tekanan pada uterus saat menggunakan toilet. Posisi jongkok yang dilakukan setiap hari dapat membantu mempermudah persalinan normal.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best WordPress Web Hosting